puspabali

Catatan perjalananku tentang pembelajaran dan penyemangat hidup

27.8.07

Setiap Kejadian Ada Hikmahnya

Yaaahhh.... kalimat 'setiap kejadian ada hikmahnya' mungkin sudah sering kita dengar...
Bahkan juga sudah sering kita alami....
Hari Sabtu, 25 Agustus 2007 sore hari.... mobil kami mengalami kecelakaan lalu lintas
(walau bukan keluarga kami yang mengendarai....)

Ceritanya begini.......
Mobil kami ini adalah mobil sewaan... saat itu disewa oleh crew dari Trans TV yang sedang meliput di Bali dan saat itu dibawa oleh rekan kami (sebagai driver).
Lumayan berat kerusakan yang dialami.... namun karena kami asuransikan, sehingga kerugian material kami rasa bisa lebih ringan.

Karena kejadian kecelakaan tersebut, maka suami saya meminta saya meminjam kamera digital untuk memotret kerusakan pada mobil kami.......
Akhirnya saya pinjam pada salah satu keluarga.

Nah, hikmahnya adalah.....
Camera digital tersebut, sedang sangat saya butuhkan.... (karena saya belum memiliki camera digital) untuk photo produk-produk yang ingin saya pasarkan via web saya BaliHandycraf
Utamanya yang saya harus segera photo saat ini adalah produk 'sepatu bordir' khas Bali.........

Akhirnya, dengan camera digital pinjaman tersebut, saya bisa photo sample sepatu-sepatu bordir tersebut..... yang akan saya publikasikan sebentar lagi..... (he he he.... maaf, saat ini saya belum bisa edit photo utk post di blog.... maklum yah... ngeblog masih otodidak dengan mengikuti petunjuk buku.....)

Jadi, buat yang ingin tahu hasil jepretan saya, ditunggu ya..... photo 'sepatu bordir' cantiknya.....

Dan buat yang sudah tidak sabar melihat pohot-photo sepatu bordir ini, silahkan kirim email ke : info@balihandycraft.com maka akan segera kami kirimkan photo 'sepatu bordir' tsb.

Siapa tahu ada yang ingin jadi reseller, kesempatan kami buka secara luas......
he he he, akhirnya promosi dehhhhhh.......


Terimakasih

Senin, 27 August 2007

2 Komentar:

Pada 27 Agustus 2007 pukul 09.48 , Blogger HADI KUNTORO mengatakan...

Saya NGGAK SABAR nih pengin melihat jepretannya mbak dayu...cepetan di posting ya...
Mbak di blog ditambahin shoutmix dong supaya kita2 bisa komen2 dengan cepet..hehe..

Selamat atas launching blog-nya..
Sukses Always 4 U...

 
Pada 27 Agustus 2007 pukul 19.51 , Blogger chaiyo mengatakan...

Ibu dayu, emang gak pernah nyerah. Selalu buat usaha baru tiap saat. Sukses bu dgn usaha2nya. Jangan lupa ajarin kita yg masih pemula.

salam,

cahyo
http://cahyodwi.com
http://baju-anak.com

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda